SAFARI TARAWIH PERDANA DAN KEDUA DI PADUKUHAN KEPEK I DAN II
Sumarwanto,S.Pd.I 13 Mei 2019 14:10:42 WIB
Dalam mengisi kegiatan di Bulan Romadhan Tahun 1440 H ini, Pemerintah Desa mengadakan kegiatan safari tarawih di Masjid- Masjid dan Mushola yang digunakan sholat jamaah tarawih. Sama seperti tahun- tahun kemarin safari tarawih diikuti oleh Kepala Desa, Perangkat Desa dan juga dari Bapak/Ibu Guru Madarah Tsanawiyah Negeri 6 Gunungkidul dan SD/MI yang ada di Desa Banyusoco. Safari Tarawih tingkat Desa diawali pada hari sabtu tanggal 11 Mei 2019 di Masjid Al Amien Padukuhan Kepek I dan Safari kedua di Masjid Nurul Islam Padukuhan Kepek II Desa Banyusoco pada hari Minggu tanggal 12 Mei 2019.
Kegiatan safari dengan ikut bersama melaksanakan sholat Isya’, sholat tarawih dan sholat witir dengan berjamaan di Masjid tersebut. setelah selesai baru dilaksankan kegiatan sambung rasa/ silaturahmi antara Pemerintah Desa dan Madrasah/Sekolah dengan Warga Masyarakat/Jamaah. Yakni dengan penyampaian beberapa informasi dari Kepala Desa Banyusoco dan juga dari Kepala MTs Negeri 6 Gunungkidul. Dalam hal ini juga disampaikan tausiyah ceramah, yang pada waktu di Masjid Al Amien oleh Bapak Miftakhul Ichwan, S.Ag dan di Masjid Nurul Islam oleh Bapak Ustadz Subardi.
Selain sebagai sarana sambung rasa/Silaturahmi kegiatan tersebut merupakan sarana wujud nyata kinerja atau Visi Misi Kepala Desa untuk bisa berinteraksi secara langsung dengan masyarakat baik dibidang keagamaan, sosial kemasyarakatan, pembangunan dan lainnya. Dalam kegiatan safari tersebut dapi Pemerintah Desa juga menyampaikan sekedar souvenir berupa karpet masjid yang natinya bisa digunakan untuk sarana ibadah di masjid tersebut. nantinya kegiatan safari tarawih dilaksanakan sampai tanggal 25 Mai 2019.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Marak Pembuangan Sampah di Kawasan Hutan Banyusoco
- BLT Bulan ke Sembilan Tahun 2024
- Pembinaan Masyarakat Sekitar Kawasan Hutan
- Dua Tahun Beruntun Banyusoco Mendapat Penghargaan dari BPKP DIY
- Kunjungan Menhan Bapak Prabowo Subianto ke Kalurahan Banyusoco
- Penilaian Assesment Awal Reformasi Kalurahan
- Pohon Jati Deameter 170an Menimpa Rumah