Kunjungan Menhan Bapak Prabowo Subianto ke Kalurahan Banyusoco

Sumarwanto,S.Pd.I 04 Juni 2024 10:42:18 WIB

Banyusoco SIDA. Pada hari Senin Tanggal 03 Juni 2024 pukul 09.00 WIB Calon presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto berkunjung di Kabupaten Gunungkidul tepatnya di Kalurahan Banyusoco Kapanewon Playen. Tujuan dari kunjungan Bapak Prabowo Subianto adalah meninjau bantuan sumur bor yang dikelola untuk irigasi pertanian dengan pipanisasi sebagai peningkatan ketahanan pangan. Bapak Prabowo Subianto menginstruksikan agar bantuan sumur bor dan pipanisasi di Kalurahan Banyusoco, Playen, diperluas jangkauannya. Hal itu disampaikan Bapak Prabowo Subianto saat berada dilokasi Padukuhan Ketangi Kalurahan Banyusoco, Playen yang merupakan salah satu lokasi sasaran bantuan dari kementeriannya melalui Universitas Pertahanan. Bapak Prabowo menuturkan, program sumur bor dan pipanisasi di Banyusoco diharapkan bisa mengairi seluas tujuh ribuan lahan pertanian milik warga sehingga nantinya pertanian di Kalurahan Banyusoco dapat meningkat hasilnya walaupun pada musim kemarau.

Disamping itu, warga masyarakat sangat antusias menyambut kedatangan Calon presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan RI Bapak Prabowo Subianto. Ribuan masyarakat serta siswa- siswi baik dari PAUD, TK, SD dan SMP berkumpul di lapangan Krida Buana Banyusoco untuk menyambut Kedatangan Bapak Prabowo Subianto yang datang menggunakan Helikopter. Ini merupakan hal yang sangat berkesan bagi seluruh masyakat Kalurahan Banyusoco, untuk pertama kalinya dihadiri Calon presiden terpilih sekaligus Menteri Pertahanan RI. Warga bisa secara langsung berjabat tangan dan befoto bersama dengan Bapak Prabowo Subianto. Semoga dengan kehadiran Bapak Prabowo Subianto, bisa membawa kemajuan dan kesejahteraan kepada seluruh masyarakat di Kalurahan Banyusoco.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar