BANSOS UPK PPM SATU HATI KECAMATAN PLAYEN
Sumarwanto,S.Pd.I 05 Desember 2018 23:03:12 WIB
Pada hari Sabtu tanggal satu Desember 2018 telah dilaksanakan kegiatan Bantuan Sosial dari UPK PPM Satu Hati Kecamatan Playen Kabupaten Gunungkidul di Balai Desa Banyusoco. Bentuk Bantuan Sosial tersebut berupa sembako (beras, minyak, gula, teh, mie instan dan roti) yang sudah dikemas dalam paket. Dalam acara penyerahan Bansos dihadiri oleh Ketua BKAD Kecamatan Playen Bapak Kristakno dan Juga Manager UPK PPM Satu Hati Kecamatan Playen Bapak Dani. Kegiatan tersebut sudah menjadi agenda rutin UPK untuk saling berbagi kepada masyarakat yang kurang beruntung/ pra sejahtera yang belum mendapatkan perhatian dari Pemerintah Pusat maupun Daerah sehingga UPK juga bisa berperan mengurangi tingkat kemiskinan di Kabupaten Gununungkidul.
Paket sembako tersebut diserahkan sejumlah 160 kepala keluarga yang ada di Delapan padukuhan Desa Banyusoco. Dalam sambutannya Kepala Desa banyusoco mengucapkan terima kasih yang sebesar- besarnya kepada UPK PPM Satu Hati Kecamatan Playen yang mana sudah memperhatikan warga masyarakat khusunya di Desa Banyusoco. dengan harapan adanya bantuan tersebut dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Banyusoco, serta menumbuhkan rasa kepercayaan kepada UPKK PPM Satu Hati Kecamatan Playen dalam melaksanakan tugasnya sebagai lembaga yang berdedikasi baik dipengelolaan unit simpan pinjam.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Marak Pembuangan Sampah di Kawasan Hutan Banyusoco
- BLT Bulan ke Sembilan Tahun 2024
- Pembinaan Masyarakat Sekitar Kawasan Hutan
- Dua Tahun Beruntun Banyusoco Mendapat Penghargaan dari BPKP DIY
- Kunjungan Menhan Bapak Prabowo Subianto ke Kalurahan Banyusoco
- Penilaian Assesment Awal Reformasi Kalurahan
- Pohon Jati Deameter 170an Menimpa Rumah