Kegiatan Kelompok Wanita Tani (KWT) Gama Ngudi Lestari

Sumarwanto,S.Pd.I 16 Februari 2018 21:50:46 WIB

Banyusoco,16 februari 2017

Kelompok Wanita Tani (KWT) Ngudi Lestari Padukuhan Ketangi dan Banyusoco Desa Banyusoco Kecamatan Playen Kabupaten Gunungkidul, dibawah ketua kelompok ibu Juwarni selalu aktif mengadakan kegiatan pertemuan. Salah satunya pada hari Kamis kemarin  tanggal 15 Februari 2018,KWT Ngudi Lestari mendapatkan pembekalan pelatihan dari Fakultas Peternakan Universitas Gajah Mada Yogyakarta untuk pembuatan pakan ternak kambing dengan metode pakan vermentasi. Kelompok Wanita Tani (KWT) ngudi lestari merupakan kumpulan para wanita tani yang berada di Padukuhan Ketangi dan Banyusoco dan biasanya berisikan istri-istri dari petani yang ingin mempunyai kegiatan selain bertani. KWT ngudi lestari sudah bertahun-tahun difasilitasi dan didampingi dari UGM Yogyakarta untuk mengembangkan budidaya ternak kambing, dan sampai sekarang menghasilkan dampak posirif bagi pemberdayaan wanita tani di Desa Banyusoco. Dengan jumlah kambing yang sangat banyak sekarang ini, maka diperlukan suatu inovasi agar para anggota kelompok wanita tani tidàk kekurangan pakan ternak disaat musim kemarau. Maka tepat sekali diadakan pembekalan pelatihan pembuatan pakan ternak alternatif supaya bisa menekan angka pengeluaran untuk mencari pakan ternak saat musim kemarau. Sehingga dengan adanya pemberdayaan kelompok wanita tani dibidang budidaya ternak kambing tersebut diharapkan dapat menambah wawasan dan meningkatkan kesejahteraan kelaurga petani.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar